Thursday 26 March 2015

Kaldu Ceker


Sepanjang bulan maret ini, kami sekeluarga bergantian sakit. Dari mulai diare, demam lalu batuk dan pilek hingga sakit kepala. Tak terkecuali Baby Kahfi yang ikutan demam batuk pilek, tidak nafsu makan, sehingga berat badannya pun turun drastis. Efeknya, menu Mpasi Kahfi 7 mos bulan kemarin banyak yang tidak terdokumentasi karena saya tefar selama 3 minggu. 

Di usia Baby Kahfi 7 mos bulan lalu, Selain memperkenalkan karbohidrat sederhana seperti jagung, kentang, oat, umbi-umbian, saya juga memperkenalkan Baby Kahfi sayur-sayuran seperti labu siam, kembang kol dan brokoli. Protein nabati juga mulai diperkenalkan. Protein nabati biasanya didapat dari kacang-kacangan. Untuk kacang kedelai saya memberikannya dalam bentuk tahu atau tempe, saya juga sudah memberikan Baby Kahfi kacang tanah dan kacang hijau yang saya rebus lalu diblender dengan bahan makanan lainnya. Sayangnya, untuk kacang merah belum sempat saya berikan. 

Baby Kahfi memasuki usia 8 mos tanggal 14 Maret lalu. Ini adalah waktu yang sudah saya tunggu-tunggu. Kenapa? Karena di usia 8 mos bahan makanan untuk mpasi Baby Kahfi makin bervariasi. Saya mulai mengenalkan protein hewani dan karbohidrat kompleks untuk Baby Kahfi. Produk dairy seperti keju, mentega dan yoghurt juga sudah boleh ditambahkan ke dalam makanannya. 

Nah, untuk postingan mpasi 8 bulan kali ini, saya mulai dengan kaldu dulu yah. Karena menu 8 bulan selanjutnya saya banyak menggunakan kaldu. Baik itu kaldu ayam, daging sapi dan ikan. Tapi kali ini saya share tentang kaldu ceker. Saya penasaran soalnya. Kedua kakaknya saat mpasi dulu tidak pernah saya berikan ceker. Bayangan saya ceker itu susah jika digunakan untuk mpasi. Tapi setelah tau ternyata banyak yang menambahkan ceker di menu mpasi anaknya, termasuk di bukunya Mbak Ridha yang sedang saya baca. Saya jadi penasaran. Tidak ada salahnya saya coba buat kaldu ceker sekalian untuk beberapa kali makan. 



:: Kaldu Ceker :: 

Bahan : 

- 4-6 ceker ayam, cuci bersih dengan air mengalir 
- 1 liter air 
- 1 buah bawang bombay ukuran sedang, potong 8 
- 1 buah wortel, potong menyerong 
- 2 batang daun seledri, simpulkan 
- 2 batang daun bawang, simpulkan 
- sedikit jahe, memarkan 

Cara Membuat : 
 1. Panaskan air dalam panci, masukkan ceker dan bahan lainnya ke dalam panci, masak selama 1 jam dengan api kecil. Angkat 
2. Saring dan kaldu siap digunakan 

*resep untuk kaldu ayam dan daging sapi kurang lebih sama, untuk 500 gram daging sapi dan ayam. Kalau untuk kaldu ikan dan seafood sila tambahkan 1-2 lembar daun salam dan jeruk. 

Saya tidak menyaring kaldunya, dan karena kaldu yang dihasilkan bisa untuk 4 kali waktu makan, setelah suhu ruang, saya tuang kaldu ke dalam 4 wadah tertutup rapat, lalu saya simpan di dalam kulkas. Jika dalam waktu lama belum mau menggunakan kaldu ini, silahkan simpan di dalam freezer agar lebih tahan lama. 

Ternyata, kaldu ceker ini tidak beda dengan kaldu lainnya. Harum wangi dan gurih walaupun tanpa gula garam. Saya menggunakan kaldu ini beserta cekernya untuk membuat mpasi Kahfi. Jadi setelah bubur dimasak dengan kaldu ceker hingga kulit ceker dan daging ceker terpisah dari tulangnya, lalu saya blender dan saring untuk memisahkan tulang kecil-kecil dari ceker yang tidak bisa halus meski di blender. Maknyus for Baby Kahfi! 

Penampakan foto kaldunya ini tanpa ceker yah. Tadi saat sesi foto-foto saya agak ngeri mengikutsertakan ceker ini sebagai objek foto. Seperti ada organ tubuh yang malah membuat kita jadi tidak berselera makan.

2 comments:

  1. Terima kasih sudah mampir dan meninggalkan jejak disini yah #mpasicekerayamkampung

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...