Thursday 31 August 2017

BEAR BREAD BENTO


Alhamdulillah, Selamat Hari Arafah! Selamat menunaikan ibadah shaum Arafah untuk teman-teman bentoers dan selamat menunaikan ibadah haji kepada teman-temanku yang sedang melakukan wukuf di Arafah. Semoga mendapatkan pahala puasa Arafah dan haji yang mabrur. Aamiin yra.



Hari ini selepas sahur, saya langsung menyiapkan bento seadanya untuk sample product bento untuk SD Adik Irma di Tebet. Seadanya, karena H-1 saya berburu beberapa bahan yang dibutuhkan untuk ngebento dan nyaris semua stocknya kosong. Dari mulai bun burger dan roti manis yang ternyata tidak bulat sempurna membuat saya beralih ke roti tawar yang hanya dioles selai coklat dan dihias menjadi beruang lucu. Saya membuat 3 pack bento dan bento Bear Bread Bento ini salah satunya. Dua bento lainnya saya post di masing-masing postingan berikutnya yah.

SD Adik Irma, yang diwakili oleh Ibu Rosie, sudah menghubungi saya sejak pertengahan Agustus lalu untuk join di kelas fun cooking. Insya Allah, kalau memenuhi kuota ekskul fun cooking edisi kreatif bento bisa dimulai saat bulan September nanti. Tantangan baru buat saya untuk ngebento bareng anak-anak sekolah kelas 1-6 nantinya. Selama ini saya baru merasakan ngebento bareng anak untuk mengisi acara ulang tahun ataupun kelas kecil yang hanya dihadiri oleh 4-5 orang anak. Kebayang gimana serunya di kelas nanti kalau seandainya saya benar-benar bisa join di kelas Fun Cooking nanti.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...