Friday 10 November 2017

Safari Journey Bento


Happy weekend, Bentoers!

Apa kabar semua? Setelah hampir seminggu saya tidak ngebento, akhirnya hari ini bisa ngebento lagi. Bento pie susu Bali bertoping keju yang dibentuk binatang zebra, kudanil, jerapah dan singa. Binatang khas tema safari journey untuk Kahfi sebagai kenang-kenangan hasil explore kedua kalinya Taman Safari di Bali kemarin.

Explore Kahfi pertama di Taman Safari Bali, bulan Mei 2017 lalu. Saat itu hanya saya, pak suami dan Kahfi saja yang berangkat ke Bali karena para kakaks tidak bisa izin sekolah. Saya langsung terkesima dengan performance Bali Agung Theater. Seumur-umur, baru sekali ini nonton theater yang sedemikian megah. Dari mulai panggung dengan segala properti yang waw dan jumlah pemain theater yang melibatkan banyak orang. Belum lagi dengan banyaknya satwa yang ikut terlibat dalam pertunjukan theater itu. Totalitas gerak, tari dan gending Bali. Saat itu saya bilang ke Pak Suami. Kalau nanti kunjungan ke Bali berikutnya, kami harus kembali lagi kesini. Mengajak dua Kakaks untuk menyaksikan pertunjukkan theater yang menurut saya sangat spektakuler.

Alhamdulillah, kemarin tanggal 5-8 November 2017, akhirnya kami berangkat full team ke Bali. Tujuan utama untuk kembali ke Taman Safari Bali dan menunjukkan para kakaks performance Bali Agung Theater. Dan betul saja,mereka juga terkesima. Terlebih Khalila yang mengikuti ekskul theater di sekolah. Dia melihat totalitas dan profesionalisme para pemain theater sehingga bisa menciptakan tampilan yang spektakuler. Selama kurang lebih satu jam pertunjukan berlangsung, dan saya sibuk menjelaskan alur cerita ke Kamila. Yah Bali Agung theater hanya berupa gerak dan tari. Narasi hanya dibacakan sedikit dan itu menggunakan bahasa campuran antara Bali dan Inggris.
Semoga liburan yang sebentar ini, bisa mendapatkan pengalaman yang lain untuk anak-anak. Alhamdulillah.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...