Tuesday 14 August 2018

Anak-anak Zebra


Assalamu'alaikum, Bentoers!

Apa kabar hari ini? Masih tetap semangat untuk ngebento khan? Begitupun dengan saya. Meski terasa pekan ini adalah pekan yang lumayan sibuk. Rapat perdana komite sekolah TK membuat saya setiap hari wara-wiri. Setelah susunan kepengurusan dibentuk oleh Ibu Kepala Sekolah, Emma Assegaf, kami langsung membahas program kerja jamiyah untuk 1 tahun ke depan. Kebetulan, posisi saya sebagai bendahara 1 yang juga harus membahas anggaran dengan bendahara 2 dan ketua secara terpisah.

Agenda kegiatan terdekat yang harus kami persiapkan adalah kegiatan menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia ke-73, hari kamis nanti (16/8) yang hanya tinggal 2 hari lagi. Perlombaan disiapkan oleh sekolah, sedangkan kami hanya menyediakan snack dan membantu penjurian selama perlombaan berlangsung nanti. Setelah acara itu selesai, kami harus mempersiapkan kegiatan Idul Adha yang hanya berselang 1 minggu kemudian.

Semoga kepengurusan komite (jamiyah) periode ini, bisa kompak dan bekerjasama dengan baik dalam menjalankan amanah sebagai perwakilan dan penghubung antara orang tua dengan pihak sekolah. Melayani dengan hati dan keikhlasan, demi terlaksana kegiatan-kegiatan anak di sekolah dengan lancar. Aamiin yra.

Semangat!!

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...